Setelah beberapa hari lalu membuat heboh dengan hadir di slide video game Burno Paradise. Kini, kandidat asal Partai Demokrat itu terang-terang telah mengiklankan dirinya di beberapa game terkenal.
Tercatat sedikitnya 18 games untuk konsol Xbox telah dibeli oleh Obama, agar bisa menampilkan dirinya di games tersebut. Tentunya langkah ini untuk membuat suaranya di pemilihan presiden pada 4 November mendatang akan naik signifikan.
Di Amerika Serikat, lelaki usia antara 18 tahun hingga 34 tahun yang merupakan penggila video game akan memperhatikan dengan seksama tampilan gambar, dan slide iklan sebelum memulai permainan tersebut.
"Ini bagus untuk berkampanye, mereka yang merupakan penggila games sejati. Tentu, tidak mempunyai waktu untuk menonton TV, dan membaca berita," ucap Van Baker, peneliti asal Perusahaan Gartner, seperti dilansir Reuters, Minggu (12/10/2008).
Billboard Obama akan tampil di games tersebut, dengan membawa slogan "Pilih Obama untuk Presiden". Selain itu, iklan tersebut juga menampilkan situs resmi Obama, agar di kunjungi oleh para pemilihnya.
Video games Senator asal Illinois ini, akan hadir di games terpopuler di Amerika, yang di antaranya adalah, Guitar Hero 3, dan The Incredible Hulk. Untuk games olahraganya, NASCAR 09, NBA Live 08, dan NFL Tour. Menurut penelitian Nielsen Media, Obama akan menjaring pemilih potensial dengan dilihat paling tidak oleh 11,6 juta pasang mata.
Kampanye yang baru pertama kali dilakukan sendiri oleh tim sukses Obama, bertujuan untuk mendongkrak pemilih di daerah yang menjadi kunci, seperti Ohio, Iowa, Indiana, Montana, Wiconsin, Carolina Utara, Nevada, New Mexico, Florida, dan Colorado.
Di Amerika Serikat, merupakan hal yang lumrah jika kandidat membeli brand di sepatu dan minuman bersoda untuk meraih dukungan dari pemilih muda. Dengan memajang iklan virtual di sebuah game permainan, menjadi sarana yang paling efektif bagi Obama untuk menambah suara signifikan di hari pemilihan.
Motivasi | Cerpen | Puisi | Kata Bijak By Khafi
Review BLog | Indonesian Blog 1 | Indonesian Blog 2 | Indonesian Blog 3 | Indonesian Blog 4 | Indonesian Blog 5 | Indonesian Blog 6 | Indonesian Blog 7 | Indonesian Blog 8 | Indonesian Blog 9 | Indonesian Blog 10
0 comments:
Post a Comment