Penghargaan itu dikeluarkan oleh sebuah survei berdasarkan nilai penjualan di se-antero Asia yang sebagian besar didominasi oleh perusahaan teknologi.
Seperti keterangan yang didapat dari AFP, Senin (8/9/2008), Sony mengalahkan telak produsen ponsel asal Finlandia tersebut. Padahal Nokia telah menjadi merk unggul di Hongkong. Setelah Sony dan Nokia, merek favorit lainnya adalah produsen elektronik Jepang, Canon dan produsen perlengkapan olahraga asal Amerika, Nike.
Survei ini dikeluarkan oleh majalah Media dan peneliti pasar TNS.
Daya tarik Sony yang membuatnya melintas jauh ke negara-negara seberang sangat kontras disorot, meskipun pamornya juga hampir sejajar dengan nama-nama terkenal di jajaran 20 perusahaan hebat seperti Hewlett-Packard dan Apple asal Amerika Serikat, Samsung dan LG asal Korea Selatan, juga Panasonic Jepang.
Selain menyurvei perusahaan elektronik, muncul juga nama Google yang dinobatkan sebagai perusahaan media dan telekomunikasi terbaik, serta Coca Cola sebagai brand minuman terpopuler.
Hasil survei ini meraih total suara 3.600 di 10 pangsa pasar berbeda termasuk Australia dan Cina.
Tak heran survei ini berbasis di Asia karena Asia sudah sangat terkenal menjadi pasar utama bagi perusahaan-perusahaan besar selama 10 tahun belakangan ini. Hal ini didukung penuh dengan semakin banyaknya penggila teknologi yang kebanyakan datang dari Asia
Motivasi | Cerpen | Puisi | Kata Bijak By Khafi
0 comments:
Post a Comment